Karang Taruna Cigombong Raya: Wujud Kepedulian untuk Anak Yatim dan Kelestarian Lingkungan -->

Iklan Semua Halaman

Karang Taruna Cigombong Raya: Wujud Kepedulian untuk Anak Yatim dan Kelestarian Lingkungan

Fokus Update
Minggu, 12 Januari 2025
CIGOMBONG | Fokusupdate.com- 
Di awal tahun 2025, Karang Taruna Cigombong Raya bersama Sahabat Yatim melaksanakan kegiatan penuh makna berupa santunan untuk 1000 anak yatim piatu dan penanaman 1000 pohon. Acara ini diselenggarakan di Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Minggu (12/1/2025).

Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, di antaranya Camat Cigombong Irwan Somantri, Kepala Desa Ciburayut, Ketua Karang Taruna Kabupaten Bogor Heri Gunawan, Ketua Karang Taruna Cigombong Rudi Hendarsyah, Manajer Pendistribusian Sahabat Yatim Endang Sutisna, perwakilan MUI Kecamatan Cigombong, serta tokoh masyarakat.

Dalam tema kali ini, “Cintai Anak Yatim dan Cintai Lingkungan,” kegiatan tersebut dirancang untuk memberikan perhatian khusus kepada anak-anak yang membutuhkan serta mendorong masyarakat agar lebih peduli terhadap upaya pelestarian lingkungan.

Ketua Karang Taruna Kecamatan Cigombong, Rudi Hendarsyah S.H, menyampaikan bahwa acara ini merupakan buah dari kerja sama yang solid dengan Sahabat Yatim. Ia menjelaskan, “Kami berperan dalam menyediakan fasilitas, sumber daya manusia, serta mendata anak yatim di wilayah Cigombong. Meskipun waktu yang tersedia terbatas sehingga tidak semua anak yatim dapat menerima santunan, kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang nyata,” ujarnya dengan penuh harapan.

Ia menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya membawa manfaat bagi anak-anak yatim, tetapi juga menginspirasi masyarakat untuk meningkatkan kepedulian terhadap sesama dan lingkungan. Sejauh ini, tercatat sekitar 750 anak yatim telah menerima santunan melalui acara tersebut, tambahnya.

Endang Sutisna, Manager Pendistribusian Sahabat Yatim, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya acara tersebut. "Alhamdulillah, berkat kepercayaan dari para donatur, kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar. Kami juga melaksanakan program bantuan langsung cair, penyediaan makanan siap saji, serta penanaman pohon," kata Sutisna.

Redaksi : Indra