FOKUSUPDATE.COM|Polres Bogor – Komitmen dalam menjaga keamanan dan ketertiban terus ditunjukkan oleh jajaran Polsek Cijeruk, Polres Bogor. Pada Kamis (10/07/2025), Bhabinkamtibmas Desa Ciburuy Aipda Am Ramdan bersama Babinsa Serka Suteja melaksanakan kegiatan sambang ke warga binaan di wilayah Desa Ciburuy, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor.
Kegiatan tersebut merupakan bentuk nyata sinergitas TNI dan Polri dalam rangka membina masyarakat dan menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Keduanya hadir langsung ke pemukiman warga untuk berdialog serta menyampaikan imbauan kamtibmas dan edukasi tentang bahaya Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).
Dalam sambangnya, Bhabinkamtibmas dan Babinsa memberikan pemahaman kepada warga mengenai pentingnya kewaspadaan terhadap lingkungan sekitar. Mereka juga mengajak warga untuk tidak segan menyampaikan informasi apabila terjadi gejala sosial atau tindakan mencurigakan di lingkungan tempat tinggal.
Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cijeruk AKP Didin Komarudin, S.H., M.H. menjelaskan bahwa kegiatan sambang tersebut merupakan bagian dari langkah preventif guna menjaga stabilitas keamanan di tengah masyarakat.
“Bhabinkamtibmas mengajak warga agar selalu menjaga kerukunan sesama dan berperan aktif dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggalnya serta selalu berkoordinasi apabila terjadi permasalahan terkait keamanan,” ungkap AKP Didin Komarudin.
Warga Desa Ciburuy menyambut positif kegiatan ini. Mereka mengapresiasi kehadiran langsung aparat TNI dan Polri yang dinilai mampu menjembatani komunikasi serta memberikan rasa aman dan nyaman di lingkungan tempat tinggal mereka.
Di tempat terpisah, Plt Kasi Humas Polres Bogor Ipda Yulista Mega Stefani, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan sambang yang dilakukan secara rutin sangat efektif untuk mendeteksi potensi konflik sejak dini dan mencegah berkembangnya permasalahan sosial di masyarakat.
“Sesuai arahan Bapak Kapolres, dengan hadirnya polisi di tengah masyarakat maka apapun permasalahan yang terjadi akan cepat ditindaklanjuti, sehingga akan mudah dicari solusi penyelesaiannya dan mencegah masalah berkembang ke skala yang lebih besar,” ujar Ipda Yulista.
Polsek Cijeruk akan terus menggencarkan kegiatan sambang, silaturahmi, dan penyuluhan kamtibmas bersama unsur TNI sebagai bentuk sinergi dan pelayanan maksimal kepada masyarakat.
Redaksi : Indra