HEADLINE
Mode Gelap
Artikel teks besar

Cooling System Police Goes to School, Polsek Babakan Madang Berikan Edukasi Kamtibmas dan Bahaya Narkoba kepada Pelajar

Polsek Babakan Madang Hadir di Sekolah melalui Program Cooling System untuk Cegah Tawuran dan Penyalahgunaan Narkoba

POLRES BOGOR
|Bhabinkamtibmas Desa Karang Tengah, Polsek Babakan Madang, Polres Bogor, Aipda Ujang Umaludin melaksanakan kegiatan Cooling System Police Goes to School dengan mengunjungi SD Negeri 04 Karang Tengah yang berlokasi di Kampung Gleweer RT 04/04, Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, dengan jumlah siswa sebanyak 196 orang, Senin (19/01/2026).

Dalam kegiatan tersebut, Aipda Ujang Umaludin bertindak sebagai pembina upacara di SD Negeri 04 Karang Tengah. Kehadiran Polri melalui program Cooling System Police Goes to School bertujuan untuk mendekatkan diri kepada masyarakat sejak usia dini, tidak hanya kepada orang dewasa, tetapi juga kepada siswa-siswi, anak-anak, serta para tenaga pendidik.

Melalui kegiatan ini, Bhabinkamtibmas menyampaikan imbauan kamtibmas terkait pencegahan aksi tawuran serta bahaya penyalahgunaan narkoba yang wajib diketahui oleh seluruh lapisan masyarakat, khususnya generasi muda.

Kepala Sekolah SD Negeri 04 Karang Tengah, Ibu Endang Sopiah, S.Pd., menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pihak Kepolisian atas kepeduliannya dalam memberikan pembinaan kepada para siswa. Ia menegaskan pentingnya pemahaman sejak dini mengenai bahaya tawuran dan narkoba yang dapat merusak masa depan, moral, serta keimanan, dan juga berimplikasi pada sanksi hukum pidana berupa hukuman penjara.

Sesuai arahan Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto, S.H., S.I.K., M.Si. yang disampaikan melalui Kapolsek Babakan Madang AKP Trias Karso Yuliantoro, S.Tr.K., S.I.K., seluruh Bhabinkamtibmas jajaran Polres Bogor ditekankan untuk terus menjaga kondusifitas wilayah binaannya, memantau aktivitas masyarakat, serta selalu siap memberikan pelayanan yang cepat, serius, dan profesional sebagai wujud nyata Polri Presisi.

Dengan adanya pelaksanaan kegiatan Cooling System secara langsung ke tengah masyarakat, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas maupun bekerja.

Di kesempatan terpisah, Plt Kasi Humas Polres Bogor IPDA Hamzah Sofyan mengimbau masyarakat agar segera melaporkan apabila menemukan gangguan kamtibmas, tindak kriminalitas, maupun dugaan perekrutan tenaga kerja ilegal yang mengarah pada Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO). Laporan dapat disampaikan melalui Call Center Polri 110 yang aktif 24 jam atau nomor aduan Polres Bogor di 0812-1280-5577 untuk segera ditindaklanjuti oleh Polsek terdekat maupun Polres Bogor.


Posting Komentar