Terancam PHK Sepihak oleh PT Mega Lifesciences Indonesia, Pekerja Pabrik Lakukan Aksi Unjuk Rasa -->

Iklan Semua Halaman

Terancam PHK Sepihak oleh PT Mega Lifesciences Indonesia, Pekerja Pabrik Lakukan Aksi Unjuk Rasa

Fokus Update
Rabu, 28 Mei 2025
BOGOR|FOKUSUPDATE.COM- 
Warga Kampung Selawi, RT 02 RW 02, Desa Pasirmuncang, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor. Rabu (28/5/2025) melakukan aksi unjuk rasa menolak pengangkatan Angga sebagai HRD baru oleh PT Mega. Dalam aksi tersebut, warga menuntut PT Mega memberikan kejelasan terkait pengangkatan Angga yang dianggap belum transparan bagi masyarakat sekitar.

Dalam aksi demo itu, turut hadir Kepala Desa Pasirmuncang, Kapolsek Caringin, anggota Pol PP, dan Babinsa.

Berdasarkan keterangan yang diperoleh, ratusan warga dari berbagai wilayah di Kecamatan Caringin, Bogor, menggelar aksi unjuk rasa menolak pengangkatan Angga sebagai HRD baru karena tidak adanya kejelasan yang disampaikan kepada warga.

Saat ini, warga menuntut agar Angga sebagai HRD baru dari manajemen PT Mega datang untuk bertemu dengan mereka. Namun, Angga disebut bersikap arogan dengan menantang warga, sehingga aksi unjuk rasa menjadi semakin memanas ketika beberapa massa mencoba masuk ke gerbang PT Mega," jelas seorang warga.

Sementara itu, Pehong menyatakan bahwa aksi ini akan terus berlanjut sampai tuntutan warga dan masyarakat dipenuhi oleh PT Mega. Hingga berita ini dibuat, aktivitas unjuk rasa oleh massa terhadap PT Mega masih berlangsung.

Redaksi : Indra